RESEP SUP KARI SAPI
Bahan dan Bumbu :
- 300 gram daging sapi, potong-potong
- 1 buah bunga kol, potong sesuai kuntum, potong sedikit tangkainya
- 1 batang daun bawang, potong-potong
- 1 buah wortel, iris agak tipis
- 1 buah tomat, belah empat
- 2 sdm bubuk kari
- ½ buah bawang bombay, iris tipis
- 5 butir bawang merah, haluskan
- kunyit, haluskan
- garam dan lada secukupnya
- minyak untuk menumis
- Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang bombay serta bubuk kari hingga harum aroma kari. Masukkan potongan daging sapi, aduk lalu masak hingga setengah matang.
- Masukkan daun bawang, wortel dan tomat, aduk rata lalu beri garam dan lada secukupnya, aduk. Sebentar kemudian tambahkan air secukupnya dan masukkan juga bunga kol. Angkat setelah matang dan sajikan.
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment