RESEP AYAM GORENG TEPUNG CRISPY SEDERHANA
Berikut ini adalah resep untuk bikin ayam goreng tepung crispy enak dan renyah yang mudah dan sederhana beserta panduan cara memasaknya.
Bahan dan Bumbu :
- 1 ekor ayam, potong sesuai selera
- 8 siung (30 gram) bawang putih, haluskan
- 1 sdm garam
- 1 sdm merica bubuk
- 100 gram tepung kanji
- air es
- minyak untuk menggoreng
- 400 gram tepung terigu protein tinggi
- 1½ sdt baking powder
- 1½ sdt bawang putih bubuk
- 1½ sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- Rendam ayam dengan bawang putih, garam dan merica bubuk. Diamkan, hingga 1 malam lebih baik.
- Lumuri ayam dengan tepung kanji, celup ke dalam air es. Gulingkan ke bahan adonan tepung, tips : utk hasil bagus, aduk-aduk dengan tangan sampai keluar gumpalan-gumpalan tepung. Celup ke air es lagi, gulingkan ke bahan tepung.
- Panaskan minyak dalam wajan atau panci deep frying, goreng ayam dengan seluruh permukaannya terendam minyak hingga kering dan berwarna coklat keemasan.
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment